Abstract

Banyak industri perbankan dan e-commerce di Indonesia telah mulai mengeluarkan platform e-wallet atau dompet digital. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Pengaruh Penggunaan E-payment dan Pendapatan, Terhadap Pengeluaran Konsumsi Mahasiswa di Universitas Muhammadiyah Jambi. Subjek dalam penelitian ini adalah mahasiswa pada Jurusan Ekonomi Pembangunan, angkatan 2020 di Universitas Muhammadiyah Jambi yang memiliki dan menggunakan layanan e-payment. Dalam penelitian sampel berjumlah 54 responden yang dipilih menggunakan purposive sampling dan diolah menggunakan IBM SPSS 23. Berdasarkan analisis yang telah dilakukan, hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Penggunaan E-payment (X1) menunjukkan nilai signifikansi 3,539 > 1,675 atau lebih kecil dari 0,05. Sehingga dapat disimpulkan bahwa variabel penggunaan e-payment memiliki pengaruh yang positifdan signifikan terhadap pengeluaran konsumsi pada mahasiswa di Universitas Muhammadiyah Jambi. (2) Pendapatan (X2) menunjukkan nilai signifikansi 1,951 > 1,675 atau lebih kecil dari 0,05. Sehingga dapat disimpulkan bahwa variabel pendapatan memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap pengeluaran konsumsi pada mahasiswa di Universitas Muhammadiyah Jambi.